Havana88 – Legenda Liverpool Graeme Souness memprediksi Cristiano Ronaldo akan mandek di Liga Inggris, terutama saat harus menghadapi pemain seperti Virgil van Dijk.
Ronaldo telah mengkonfirmasi kepergiannya dari Juventus. Ia kemudian santer disebut-sebut akan bergabung dengan Manchester City.
Namun rupanya Ronaldo membuat kejutan besar. Dia beralih ke Manchester United.
Padahal City sebelumnya sedang mencari striker baru. Pasalnya, mereka belum menemukan pengganti Sergio Aguero.
Ronaldo hanyalah seorang penumpang
Sebelum Cristiano Ronaldo bergabung dengan Manchester United, Graeme Souness telah memberikan prediksi mengenai masa depan CR7 bersama Manchester City. Menurutnya, pria asal Portugal itu hanya akan menjadi penumpang di skuat asuhan Josep Guardiola.
“Setiap tim yang sukses memiliki pemain di mana semua orang bekerja untuk mendapatkan bola kembali,” katanya kepada talkSPORT.
“Tim-tim top tidak memiliki penumpang dan jika Anda mengambil Ronaldo saat ini, dia tidak akan memberi Anda masalah,” kata Souness.
“Saya ragu tentang itu. Juventus membawanya untuk memenangkan Liga Champions, tetapi dia tidak akan menjadi perbedaan di pertandingan besar.”
Ronaldo Akan Kesulitan Melawan Van Dijk
Graeme Souness kemudian menambahkan, Cristiano Ronaldo akan tetap bisa mencetak gol di Premier League. Tapi dia akan berjuang melawan tim-tim besar.
Terutama tim besar dengan bek tengah top. Sebut saja Liverpool dengan Virgil van Dijk.
“Dia akan mencetak gol, dia akan [melakukannya], karena dia punya otak dan dia sangat atletis sepanjang karirnya,” kata Souness.
“Tetapi dalam pertandingan yang lebih besar melawan bek tengah yang lebih baik … bayangkan menempatkannya melawan Virgil van Dijk!” serunya.
Cristiano Ronaldo saat ini masih belum sepenuhnya resmi bergabung dengan Manchester United. Ia masih harus menjalani tes medis terlebih dahulu. Ronaldo sendiri nantinya, jika tidak salah, akan bertemu Virgil van Dijk pada 24 Oktober saat Liverpool bertandang ke Old Trafford.